Selasa, 06 November 2012

PENDUDUK MASYARAKAT DAN KEBUDAYAAN (tulisan)


PENDUDUK MASYARAKAT DAN KEBUDAYAAN

Masalah yang timbul dalam Penduduk Masyarakat dan kebudayaan, diantaranya :
1.      Pertumbuhan yang berkembang sangat pesat akan mengakibatkan membludaknya jumlah penduduk di setiap daerah terutama di kota-kota besar karena ingin mencari pekerjaan di kota tersebut. Hal itu bisa akan mengakibatkan berkurangnya jumlah makanan karena begitu banyaknya penduduk, meningkatnya jumlah kemiskinan karena susahnya mencari pekerjaan. Untuk mengantisipasi hal tersebut maka pemerintah harus mengatur perekonomian dan SDA yang ada di Indonesia dan dijadikan peluang usaha bagi para warga negara Indonesia.

2.      Susahnya mencari pekerjaan karena banyaknya pencari kerja di bandingkan dengan lapangan kerja. Itu yang menyebabkan banyaknya pengagguran. Banyaknya pengagguran bukan hanya untuk orang yang tidak mempunyai kesempatan untuk berkuliah, banyak juga sarjana yang belum mendapatkan kerja, oleh sebab itu para lulusan SMP,SMA/SM,da yang putus di tengah sekolah yang mengakibatkan banyaknya pengagguran di Indonesia.

3.      Masalah tentang budaya, itu adalah banyaknya budaya asing yang masuk ke Indonesia dengan bebasnya. Budaya asing tersebut banyak ditiru oleh para remaja khususnya oleh para mahasiswa. Hal tersebut bisa melunturkan rasa cinta terhadap budaya yang ada di Indonesia. Dalam belakangan waktu ini ada maslah tentang kebudayaan yang di curi oleh negara tetangga, itu di karenakan tidak ada rasa peduli terhadap kebudayaan bangsa sendiri. Kalau sudah di curi saja baru pada peduli. Untuk mengatisipasi terjadinya kasus yang sama dengan maslah di atas adalah kita bersama-sama dengan pemerintah harus bekerja sama menjaga budaya kita bersama-sama demi keutuhan bangsa Indonesia.

4.      Bayak budaya Indonesia yang di akui oleh negara tetangga. Hal itu mencerminkan ketidak pedulian terhadap budaya yang telah di wariskan oleh para leluhur.   

5.      Inilah hal yang dapat kita pertanggung jawabkan mengenai pengaruh budaya asing yang masuk ke Indonesia. Mengapa kita harus selalu mengikuti jalur yang seperti ini apakah budaya asing dapat memberikan solusi tentang perbaikan jati diri setiap manusia khususnya siswa yang duduk di bangku sekolah. Pada dasarnya dalam menyikapi tentang persoalan yang demikian ini kita justru cenderung pada bagaimana upaya penanggulangannya agar supaya jati diri kita sebagai manusia yang sejati tidak rusak. Fenomena alam sudah terlihat adanya musibah dimana-mana dari sinilah kita menginstropeksi diri tentang apa kesalahan kita karena dari sini kita dapat menggali dalam dalam bahwa sebenarnya yang patut disalahkan itu pihak asing ataukah kita sendiri. Insight terhadap anak didik khususnya remaja yang cenderung melakukan tindakan anarkhis dengan jalan kekerasan lewat cara entah itu tawuran,perkelahian perkosaan sampai berujung kriminal.

6.      Di  zaman era moderen ini memang sulit untuk melupakan pengaruh budaya asing, tapi sebaiknya pengaruh budaya asing itu kita tinggalkan (dalam artian yang bersifat negatif) dan kita harus bisa mengambil hal – hal yang positif dari kebudayaan asing tersebut.

7.      Permainan tradisional yang merupakan warisan budaya kini sudah di tinggalkan dan diganti dengan permainan modern seperti PS,Game Online dan Ofline. Maka lama kelamaan apabila ini terus di biarkan maka semua kebudayaan yang kita miliki akan musnah semua.  

Kesimpulan dari masalah-maslah di atas adalah kita semua sebagai warga negara Indonesia harusnya melihat sejarah pertumbuhan dan perkembangan kebudayaan di Indonesia. Oleh karena itu seharusnya kita semua tidak terbawa oleh kebudayaan asing dari luar karena itu akan merugikan bagi bangsa kita sendiri. Memang sekarang itu kita sedah merdeka tetapi kenyataanya belum karena kita sedang dijajah oleh kebudayaan asing.oleh karena itu kita harus bahu-membahu menjaga kebudayaan kita semua. selain itu, masyarakat indonesia harus sekolah setinggi-tingginya supaya bisa menjadi lebih pintar lagi dan diakui oleh dunia lain.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar