Selasa, 02 Juli 2013

MANUSIA DAN PENDERITAAN (TULISAN IBD)

MANUSIA DAN PENDERITAAN (Tulisan)

Semua manusia pasti akan mengalami sebuah penderitaan karena sudah merupakan resiko hidup. Dimana berbagai kasus penderitaan terdapat dalam kehidupan banyak seperti kasus dalam liku-liku kehidupan manusia,seperti penderitan fisik ataupun nonfisik, dimana penderitan timbul karena perbuatan kita sendiri atau sesama manusia atau hal tersebut kadang kita sebut dengan nasib buruk. Nasib buruk ini dapat di perbaiki manusia supaya menjadi baik dengan kata lain manusialah yang dapat memperbaiki nasibnya. Penderitaan, satu kata yang sudah tidak asing di telinga kita. Penderitaan memang identik dengan suatu hal tidak mengenakkan dalam diri seorang manusia karena derita merupakan sesuatu yang harus ditanggung oleh setiap individu manusia yang tidak mudah untuk menagtasinya, yang tentu dibutuhkan suatu perjuangan yang keras untuk menghadapinya. Namun kita jangan menganggap derita/penderitaan itu merupakan hal yang negative dalam arti hanya dapat membuat manusia jatuh kedalam kegelapan dalam hidup seseorang, tetapi penderitaan ini juga dapat menjadi pemacu semangat hidup seseorang untuk maju dan mengatasi masalah tersebut. Akan tetapi hal ini dapat terwujud jikalau manusia itu mempunyai kesabaran dan keuletan dalam hidupnya dalam mencapai suatu yang positif dan bangkit dari penderitaan yang di alaminya.
Perbedaan nasib buruk dan takdir tuhan yang menentukan sedangkan nasib buruk itu manusia penyebabnya,karena perbuatan buruk sesama manusia maka manusia lain menjadi menderita.Selain ituh juga perbuatan buruk manusia terhadap linkunganya juga menyebabkan penderitaan manusia,tetapi manusia tidak menyadari hal ini mungkin karena kesadaraan ituh baru timbul setelah musibah yang membuat manusia menderita terjadi seperti musibah banjir,tanah longsor dan pembakaran hutan atau penebangan liar di hutan. Adapun selain itu manusia mengalami penderitaan karena penyakit,siksaan/ajab tuhan. Namun dengan kesabaran, tawakal dan optimisme dapat merupakan usaha manusia untuk mengatasi penderitaan semacam ini yang di alami oleh manusia.
Intinya dalam kehidupan pasti ada penderitaan yang di alami oleh karena ituh tergantungkita untuk mesikapi agar penderitaan terlihat lebih indah. Dan ada satu hal yang menjadi pintu gerbang yang menjadi penentu keberhasilan seseorang, dimana hal yang dimaksud tsb adalah mental. Setiap jiwa manusia memiliki mental dan mental itulah yang membuat bergeraknya perbuatan manusia. Kualitas seseorang akan semakin berkualitas apabila orang tersebut memiliki mental yang baik tetapi akan terjadi sebaliknya jika seseorang tidak memiliki mental yang baik maka orang tersebut akan mengalami sebuah jalan hidup yang tidak menyenangkan bahkan dapat memancing sebuah penderitaan. Tentunya bila kita berbicara mengenai kata penderitaan pastinya yang terlintas dalam benak kita adalah sebuah hal yang menakutkan karena dengan adanya penderitaan dipastikan terdapat permasalahan hidup, kesusahpayahan hidup dan banyak lagi dampak negatif yang ditimbulkan oleh penderitaan tersebut di dalam kehidupan kita, tapi bilamana kita simak misteri di dalam penderitaan ini tersimpan sebuah nilai, hikmah dan arti yang akan direncanakan Tuhan terkait masa depan kita ke depannya.
Memahami arti sebuah penderitaan sama halnya memaknai perjalanan hidup kita akan apa penyebab penderitaan tersebut muncul, cara mengatasinya dan memperbaikinya agar penderitaan tersebut tidak terjadi berlarut-larut yang menjadikan diri kita ini menjadi lemah, sedih, dan tak berdaya menghadapi ini semua. Dibalik ini semua pastinya ada rencana Tuhan dibalik penderitaan yang kita alami karena Tuhan tidak akan memberikan masalah diluar kemampuan batas manusia sendiri. Sehingga diperlukan niat baik dalam diri ini, pikiran jernih dan tindakan yang bijak untuk menyegerakan terselesaikannya penderitaan tersebut hingga nantinya kita memahami bahwa pendritaan tersebut adalah pelajaran berharga bagi kita untuk memulai kehidupan yang lebih baik. Segeralah minta dukungan dari kerabat tercinta, keluarga, sanak saudara dan orang-orang terkasih agar mereka mampu memberi nasihat, dukungan serta doa kepada kita semua agar masalah yang menyebabkan kita menderita ini dapat berangsur-angsur membaik melalui ridha Allah SWT kepada hambanya yang selalu berusaha untuk merubah kehidupannya dari menderita menjadi bahagia.
 Langkah penting menyelesaikan penderitaan adalah melakukan pemahaman terkait mengapa masalah tersebut dapat terjadi lalu flashback ke belakang apa yang telah kita perbuat sehingga masalah tersebut dapat terjadi sehingga kita menderita, lalu bersegeralah mengambil jalan keluar untuk memecahkan masalah tersebut menjadi titik keluar bagi sebuah solusi, koreksi diri sendiri dan perbaikilah kesalahan tersebut untuk nantinya menjadi pembelajaran penting agar kita tidak melakukan kesalahan yang sama. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar